TRIBUNNEWS.COM - Kasper Schmeichel mengaku sudah kenyang dibandingkan dengan ayahnya, Peter Schmeichel. Dalam wawancara di Daily Mail, ia curhat panjang lebar terkait masalah perbandingan tersebut.
Pernah, katanya, usai ia tampil gemilang membawa kemenangan Leicester 3-0 atas Swansea, ia didatangi seorang suporter yang meminta tanda-tangannya di atas buku. Namun si suporter itu kemudian malah berkata.
"Anda tampil semakin bagus, tapi Anda tak akan pernah bisa sebagus ayah Anda," kata Schmeichel menirukan ucapan si suporter.
Menurutnya, ia sudah muak dengan ucapan-ucapan seperti demikian. "Saya telah mengalaminya terus-terusan sepanjang15 tahun karier saya. Rasanya melelahkan terus dibanding-bandingkan," ujarnya.
Reaksi sang ayah terhadap perbandingan tersebut ternyata jauh lebih ekstrem. Pernah, katanya, saat ia sedang makan malam dengan ayahnya, datang seseorang yang memuji-muji masa kejayaan Peter
Schmeichel. "Kamu seorang legenda. Anakmu juga hebat, tapi tak bisa sebesar dirimu," ujar suporter tersebut.
Dan reaksi Peter saat itu adalah marah-marah. Menurut sang anak, ayahnya ketika itu langsung mengusir orang tersebut. "Jadi Anda mendatangi saya hanya untuk mengganggu anak saya? Saya senang berbicara dengan siapa saja, sepanjang tetap menjaga etika, dan kesopanan," ujar Schmeichel.