TRIBUNNEWS.COM - Bali United melawan PSS Sleman skor berakhir imbang 1-1 pada turnamen Bali Island Cup 2016 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (23/2/2016) sore WIB.
Kedua tim tampil terbuka sehingga banyak tercipta peluang di partai terakhir ini.
Bali United tampak mendominasi permainan, skuat asuhan Indra Sjafri melakukan beberapa serangan, tapi masih bisa diantisipasi oleh pertahanan PSS Sleman.
Gelandang Serdadu Tridatu, I Gede Sukadana mencetak gol pembuka usai menerima umpan BInter pada menit ke-34.
Kiper PSS Sleman, Ali Barkah tidak sanggup menghadang laju bola yang menerjang gawangnya.
Bergulir paruh kedua, PSS Sleman tampil lebih ngotot untuk membalas gol Sukadana.
Pada menit ke-67, gol penyetara PSS Sleman akhir lahir melalui gelandang serang Busari yang melepas tendangan setengah voli.
Busari melesakkan bola ke dalam gawang Ngurah Komang Arya, kiper Bali United lewat sepakan kaki kanan yang meluncur deras ke pojok kanan atas.
Sebelumnya, pemain PSS Sleman, Kristian Adelmun mencetak gol tapi sayangnya dianulir oleh wasit karena dianggap offside menit ke-61.
Hingga peluit panjang dibunyikan wasit, skor tetap bertahan imbang 1-1.
Kedua tim dipastikan tidak akan menjadi juara turnamen Bali Island Cup 2016, penentuan pemenang dimiliki antara Persib Bandung atau Arema Cronus yang bakal tanding malam ini.