Laporan Wartawan SuperBall.id, Gangga Basudewa
TRIBUNNEWS.COM, DILI - Penyerang Indonesia, Patrich Wanggai berhasil menjalani debut manis bersama klub barunya, Karketu Dili FC.
Debut manis itu ditorehkan Wanggai di Stadion Municipal Dili Sabtu (27/2/2016)
Patrich Wanggai berhasil mencetak dua gol kemenangan Kartetu atas Ponta Leste di laga Liga Futebol Amadora.
Wanggai menjalani debutnya bersama dua rekannya asal Indonesia, Titus Bonai dan Abdurrahman.
Sayangnya, dua rekan Patrich Wanggai di Karketu itu tidak mampu menyumbangkan gol namun tetap berperan atas kemenangan dengan skor 2-1 itu.
Debut manis juga dirasakan oleh pemain Indonesia lainnya yang bergabung dengan Carsae FC, Oktavianus Maniani dan Imanuel Wanggai.
Keduanya juga berhasil membawa timnya menang dengan skor tipis 1-0 atas D.I.T FC.