TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Hasil imbang 1-1 lawan Mitra Kukar tak membuat pelatih Persib Bandung, Dejan Antonic puas.
Dia sudah mencium kelemahan timnya di laga itu, yakni lini kedua.
Dejan Antonic berjanji akan memperbaiki lini tengah timnya untuk memanjakan striker anyar mereka Juan Carlos Rodriguez Belencoso.
Lini tengah menjadi peran vital yang menjadi penyuplai bola kepada target man yang tampak tidak terlihat efektif saat pertandingan perdana Persib di Piala Bhayangkara melawan Mitra Kukar.
“Kita harus perbaiki semua yang ada di belakang dia (gelandang), itu yang pertama. Kita harus perbaiki di tengah dan dia (Belencoso) akan main lebih efektif,” tutur Dejan seperti dilansir dari Simamaung.
Ada beberapa peluang yang didapatkan striker asal Spanyol tersebut, terutama di babak pertama.
Di laga yang berkesudahan imbang, 1-1, di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (17/3) malam itu, Belencoso bermain 75 menit sebelum diganti Yandi Sofyan.