TRIBUNNEWS.COM - Bos Timnas Inggris, Roy Hogson mengungkapkan bahwa gelandang andalannya Theo Walcott tidak bisa tampil pada laga persahabtan kontra Timnas Jerman di Stadion Olimpiade Berlin, Berlin, Minggu (27/3/2016) dini hari.
Walcott dikabarkan mengalami cedera dead leg (keadaan di mana otot dan tulang terbentur karena ada tekanan berlebih sehingga menyebabkan kesulitan berjalan) pada sesi latihan yang digelar pagi tadi, Jumat (25/3/2016).
Walau kondisi ini dapat pulih cepat, tapi dalam praktiknya tidak dalam waktu satu atau dua hari sehingga dia butuh waktu untuk istirahat total.
Satu di antaranya penggawa Arsenal itu menyusul kapten The Three Lions yang lebih dulu menepi dari lapangan, Wayne Rooney.
Dengan absennya Rooney karena cedera maka ban pemimpin sementara diserahkan kepada bek tengah Gary Cahill.