News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Ujicoba Internasional

Timnas Italia Ambil Pelajaran Berharga dari Timnas Jerman kata Gianluigi Buffon

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gianluigi Buffon

TRIBUNNEWS.COM, MUENCHEN - Kiper veteran Timnas Italia, Gianluigi Buffon kecewa dengan kekalahan telak timnya dari Timnas Jerman dalam pertandingan persahabatan Pra-Piala Eropa 2016, Rabu (30/03/2016) dini hari WIB.

Pada laga yang dihelat di Allianz-Arena, Muenchen, Jerman mampu melumatkan Italia dengan skor 4-1.

Buffon menilai Italia telah kehilangan tempo permainan sejak tertinggal satu gol dari Jerman.

"Kami bermain tanpa intensitas, tapi tentu kekalahan ini memberikan kami banyak pelajaran," kata Buffon dilansir Gazzetta World.

Meski demikian, Buffon dapat mengambil sisi positif dalam kekalahan telak tersebut.

"Lebih baik kami kalah dengan cara seperti ini karena kami tak boleh berlaga di Piala Eropa dengan kepercayaan diri terlalu tinggi," ujar Buffon.

Italia menampilkan permainan kurang meyakinkan dalam empat laga terakhir.

Mereka tak pernah meraih kemenangan sejak ditaklukkan oleh Belgia dengan skor 3-1 (14/11/2015).

Gli Azzurri masih memiliki kesempatan untuk memperbaiki penampilan mereka di dua laga persahabatan menghadapi Skotlandia (30/05/2016) dan Finlandia (07/06/2016) sebelum kompetisi Piala Eropa 2016 Prancis bergulir.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini