TRIBUNNEWS.COM, MILAN - Talenta pemain muda Manuel Locatelli mendapat pengakuan dari CEO Milan, Adriano Galliani.
Galliani merasa Locatelli memiliki prospek bagus ke depannya bersama Milan.
"Saat saya melihat dia latihan, dia tampak memiliki prospek bagus, " kata Galliani dikutip SuperBall.id dari Football Italia, Minggu (15/5/2016).
Tapi Galliani tidak mau membenani Locatelli terlalu banyak tanggung jawab.
Musim ini, Locatelli hanya dimainkan dua pertandingan saja sejak diambil dari tim yunior Milan.
Locatelli menjalani debutnya melawan Carpi pada 22 April 2016 di Stadion San Siro.
Dari bangku cadangan Locatelli dipanggil menggantikan Andrea Poli.
Kemampuannya dinilai cukup untuk mengakhiri laga dengan skor kacamata.
Saat Milan menyambut AS Roma di Stadion San Siro, Minggu (15/5/2016), Locatelli dimainkan sejak menit awal pertandingan.
Kontribusinya terlihat jelas ketika menghadang pemain andalan AS Roma Radja Nainggolan menit ke-21.
Tekelnya sukses menjatuhkan Nainggolan meski mendapat kartu kuning terakhir musim ini.