TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Timnas Inggris menang tipis 1-0 atas Portugal di laga uji coba yang digelar di stadion Wembley, Jumat pagi waktu Indonesia.
Chris Smalling menjadi pahlawan kemenangan berkat golnya di menit 86.
Bek Manchester United ini memaksimalkan umpan lambung winger Manchester City, Raheem Sterling. Kiper Portugal, Rui Patricio tak berdaya menghalau si kulit bundar.
Portugal bermain dengan 10 orang sejak menit 35 setelah bek Bruno Alves terkena kartu merah karena mengangkat kaki terlalu tinggi dan mengenai kepala striker Inggris, Harry Kane.
Statistik mencatat, tim tuan rumah unggul penguasaan bola hingga 60,3 persen dan melesakkan empat tendangan tepat sasaran, sementara Portugal tak berkesempatan melakukannya sepanjang laga.
Susunan pemain:
Inggris (4-1-2-1-2): Hart 6, Walker 6.5, Smalling 7, Cahill 6, Rose 6, Dier 6.5, Milner 5 (Wilshere, 66), Alli 6 (Henderson, 90), Rooney 5.5 (Lallana, 78), Kane 6 (Sturridge, 78), Vardy 5.5 (Sterling, 66).
Subs not used: Forster, Clyne, Stones, Barkley, Rashford, Heaton.
Goal: Smalling, 86
Manager: Roy Hodgson 6
PORTUGAL: Rui Patricio 6.5, Vieirinha 6, Bruno Alves 4, Carvalho 7.5, Eliseu 6, Joao Moutinho 6 (William Carvalho, 72), Joao Mario 6 (Andre Gomes, 46), Danilo Pereira 7, Nani 6 (Quaresma, 61) Rafa 6 (Fonte, 38), Adrien Silva 6 (Renato Sanches, 72).
Subs not used: Lopes, Guerreiro, Eder, Cedric, Eduardo.
Sent-off: Bruno Alves
Manager: Fernando Santos 5.5
MOTM: Ricardo Carvalho
Referee: Marco Guida 6
Attendance: 82,503