TRIBUNNEWS.COM, LIVERPOOL - Selangkah lagi Everton akan segera menunjuk Ronald Koeman sebagai pelatih baru.
Hingga saat ini, kursi kepelatihan Everton kosong pasca pemecatan Roberto Martinez.
The Guardian melansir pada, Rabu (8/6/2016), bahwa pengumuman Koeman hanya tinggal menunggu waktu.
Dalam kurun waktu 48 jam atau dua hari, mantan pelatih Southampton itu akan segera diumumkan sebagai pelatih baru mereka.
Jumlah dana 5 juta poundsterling atau sekitar Rp 96 Miliar dipercaya sebagai pemulus untuk mendatangkan pelatih asal Belanda itu.
Salah satu pemilik Everton yakni Farhad Moshiri disebut-sebut sudah melakukan negosiasi kepada Koeman yang dianggap sebagai profil tepat untuk menggantikan Martinez.