News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Eropa 2016

Tendangan Voli Graziano Pelle Tutup Kemenangan Italia atas Belgia

Penulis: Reynas Abdila
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Italia, Graziano Pelle melepas tendangan voli usai menerima umpan Antonio Candreva.

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Italia meraih kemenangan atas Timnas Belgia pada penyisihan Grup E Piala Eropa 2016 di Stadion Stade de France, Saint-Dennis, Prancis, Senin (13/6/2016) waktu setempat.

Azzurri menang dengan skor 2-0 yang dicetak oleh gelandang Emanuele Giaccherini dan penyerang andalan Graziano Pelle.

Laga antar dua klub ranking teratas FIFA ini berlangsung ketat, keduanya saling memberikan serangan dari lini ke lini.

Belgia yang lebih intensif menekan justru kecolongan gol di paruh pertama,

Gol pembuka itu dicetak oleh gelandang Emanuele Giaccherini pada menit ke-33.

Penggawa klub Inggris, Sunderland itu berhasil menyelesaikan umpan lambung dari Leoanardo Bonucci.

Tak pikir panjang, Giaccherini langsung melepas tembakan first time di dalam kotak penalti.

Berhadapan satu lawan satu dengan penjaga gawang Belgia, Thibaut Courtois, hasil tendangan Giaccherini tidak sanggup diblok oleh kiper utama Chelsea tersebut.

Bola mengalir deras ke sudut kanan gawang sehingga keunggulan untuk Italia bertahan hingga turun minum.

Bergulir paruh kedua, Belgia kembali ambisius membalas gol, striker Romelu Lukaku berhasil melewati kepala kiper Gianluigi Buffon.

Namun sayang, chip Lukaku masih meleset dari sasaran pada menit ke-53.

Terus berupaya menciptakan gol, gempuran pasukan Rode Duivels masih terbendung oleh pemain lini belakang Italia.

Memasuki masa injury time, penyerang Graziano Pelle sukses melesakkan bola ke dalam gawang Courtois.

Pelle melakukan aksi gemilang tendang voli usai menerima umpan dari Antonio Candreva.

Italia untuk sementara memimpin klasemen Grup E.

Mereka unggul dua angka atas dua rival lainnya yakni Swedia dan Republik Irlandia yang pada laga sebelumnya bermain imbang 1-1.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini