News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Eropa 2016

UEFA Kesulitan Cegah Flare Masuk Stadion

Editor: Husein Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Sejumlah cerawat (flare) terlihat berada di dalam lapangan saat laga Piala Eropa 2016 antara Kroasia dan Republik Ceko di Stade Geoffroy-Guichard tengah berlangsung. Insiden ini dilakukan oleh oknum suporter Kroasia.

Laporan Wartawan SuperBall.id, Aulli Reza Atmam

TRIBUNNEWS.COM - Asosiasi sepak bola Eropa (UEFA) mengakui bahwa mencegah flare masuk stadion di Piala Eropa 2016 adalah hal yang sangat sulit.

Mencegah flare masuk stadion tetap sulit meski pemeriksaan badan dan tas telah dilakukan terhadap setiap penonton.

Sejak dimulainya Piala Eropa, setidaknya telah ada tiga kasus flare yang dinyalakan dalam stadion saat laga berlangsung.

"Meski sudah diberlakukan pemeriksaan badan dan tas di pintu masuk stadion, benar-benar menghilangkan risiko masuknya flare ke stadion adalah hal yang sangat sulit." demikian pernyataan UEFA seperti dikutip SuperBall.id dari Sky Sports, Minggu (19/6/2016).

Kasus pertama terjadi pada laga Inggris kontra Rusia di mana ada flare menyala usai gol dan saat suporter kedua tim terlibat bentrok.

Kasus kedua adalah saat laga Kroasia melawan Republik Ceska, saat itu suporter Kroasia melemparkan flare ke lapangan sehingga membuat pertandingan dihentikan sementara.

Terakhir, suporter Hungaria juga melempar flare ke lapangan saat timnya berlaga melawan Islandia. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini