News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Eropa 2016

Banyak Peluang Emas Jadi Sia-sia di Laga Portugal vs Polandia

Editor: Husein Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Cristiano Ronaldo dkk lolos ke semifinal Piala Eropa 2016

Laporan Wartawan SuperBall.id, Aidina Fitra

TRIBUNNEWS.COM - Bermain selama 120 menit lebih laga Portugal dan Polandia di Stadion Stade Velodrome, Jumat (1/7/2016) berakhir dengan skor imbang 1-1 dan tim pemenang Portugal menentukannya lewat adu penalti.

Padahal banyak peluang emas yang tercipta dalam pertandingan tersebut. Sayangnya, banyaknya peluang itu terbuang sia-sia.

Menit ke-75, striker Polandia Kamil Grosicki hampir menjebol gawang Portugal.

Tanpa kawalan di depan kotak terlarang Portugal, Grosicki terburu-buru melepaskan tembakan.

Alhasil, lesatan bola Grosicki melayang ke atas mistar gawang Portugal.

Giliran Portugal mendapatkan peluang emas.

Sang mega bintang Cristiano Ronaldo luput dari perhatian pemain Polandia.

Umpan lambung dari Joao Moutinho tidak bisa dimanfaatkan Ronaldo.

Kiper Polandia Lukasz Fabianski langsung menangkap umpan lambung tersebut.

Jauh sebelum itu, menit ke-3 pertandingan Ronaldo juga gagal membawa Portugal unggul.

Bola crossing dari sisi kiri lapangan lepas dari kontrolan Ronaldo.

Kesempatan itu langsung dimanfaatkan Artur Jedrzejczyk untuk membuang bola.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini