Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya
TRIBUNNEWS.COM, PARIS - Pelatih Timnas Wales, Chris Coleman, menegaskan tidak akan pernah mau untuk mengambil kursi pelatih di timnas Inggris.
Coleman disebut sebagai salah satu kandidat yang akan menggantikan Roy Hodgson setelah mengundurkan diri usai gagal membawa Inggris lolos ke babak delapan besar Piala Eropa 2016.
Mantan pelatih Fulham 2003 hingga 2007 itu sukses mengantarkan Wales ke babak semifinal Piala Eropa 2016 untuk menghadapi Portugal.
"Ini adalah sesuatu yang tidak akan pernah masuk ke pikiran saya," kata Coleman.
Pria yang sempat bermain di Swansea City dari tahun 1896 sampai 1991 itu sudah bertugas menukangi Wales sejak tahun 2012.
Jika nantinya keluar dari Wales, Coleman hanya mengatakan bahwa dirinya menginginkan melatih sebuah klub bukan untuk timnas.
Tercatat, Coleman pernah menukangi klub Liga Spanyol, Real Sociedad pada tahun 2007/2008 dan klub di Liga Yunani, Larissa tahun 2011/2012.
"Pekerjaan saya selanjutnya setelah dari Wales belum saya tentukan kapan tetapi yang pasti saya menginginkan melatih klub di luar Wales," ucapnya.
"Saya menginginkan melatih klub yang berlaga di Liga Champions, untuk melatih negara lain, saya tidak akan, sebab itu bukan sesuatu yang saya pertimbangkan," jelasnya.