News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Transfer Pemain

Davide Santon Gagal Tes Medis di Napoli

Editor: Husein Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Davide Santon

Laporan Wartawan SuperBall.id, Aris Abdul Salam

TRIBUNNEWS.COM - Davide Santon merupakan produk akademi Inter Milan dan sempat diklaim sebagai rising star pada awal kemunculannya.

Seiring waktu, penampilannya jadi kurang mentereng, dan musim lalu di Inter lebih sering duduk di bangku cadangan.

Santon hanya bermain dalam 13 laga sepanjang musim 2015-2016, dan juga masuk daftar jual klub.

Sayangnya keinginannya untuk segera hengkang ke klub baru harus gagal sebab terkendala masalah kesehatan.

Inter dan Napoli sudah sepakat dalam transfer Santon, tetapi saat menjalani tes medis sang pemain dinyatakan gagal.

Hal ini membuat Inter dipastikan gagal menerima uang 4 juta euro, begitu pun Santon harus rela tetap berada di Inter untuk musim depan.

Menurut berita dari Gazzetta World, staff medis Napoli mengindikasikan adanya masalah pada lutut Santon.

Presiden Napoli Aurelio De Laurentiis juga tidak ingin membeli pemain yang sudah didiagnosis bakal rentan cedera.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini