News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Pekan Berat untuk Penggemar Crystal Palace

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Harian Super Ball edisi Jumat (19/8/2016) halaman 2

TRIBUNNEWS.COM - Pekan yang berat untuk fan Crystal Palace.

Pasukan Eagles kalah 0-1 atas West Bromwich Albion di laga pertama Liga Inggris, dan kini skuad Glaziers ditinggal pergi sang kapten, Mile Jedinak.

Pemain gelandang asal Australia itu dilepas ke Aston Villa dengan nilai transfer 3,9 juta poundsterling (Rp 67,3 miliar) dan kontrak untuk tiga tahun ke depan.

Jedinak yang bergabung dengan Palace pada 2011 tampil dalam 179 laga Eagles di semua kompetisi. Dia menjadi jangkar pasukan Glaziers menghadapi masa-masa sulit bertahan di Liga Inggris.

Pekan lalu, ketika timnya kalah di hadapan pendukung sendiri di Stadion Selhurst Park, Jedinak menyatakan, dia bahagia dengan kehidupan bersama Palace selama lima musim ini.

Akan tetapi, Pelatih Palace Alan Pardew punya rencana lain. Dia justru mencopot ban kapten Jedinak dan menunjuk Scott Dann sebagai kapten Palace musim ini.

"Mile menjadi figur berpengaruh di Palace sejak datang lima tahun lalu. Dia seorang pemain super dan instrumental dalam klub yang sedang berkembang ini. Kami berterima kasih atas komitmennya, dan mendoakan yang terbaik untuk langkah barunya bersama Aston Villa," ujar Pardew, dalam pernyataan resmi yang dilansir situs klub.

Jedinak mengungkapkan, keputusan klub untuk menjualnya sangat mendadak.

"Saya memang dipanggil dan diajak berbincang. Tapi itu bukan pembicaraan paling panjang yang pernah saya alami, saya diberi tahu tentang keputusan itu," ujarnya dalam wawancara dengan The Times.

Baca Selengkapnya Hanya di HARIAN SUPER BALL, Jumat (19/8/2016)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini