News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Kualifikasi Piala Dunia 2018

Debut Giampiero Ventura di Kualifikasi Piala Dunia 2018

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Harian Super Ball edisi Senin (5/9/2016) halaman 13

TRIBUNNEWS.COM - Timnas Italia berpeluang tanpa bek tangguh Leonardo Bonucci yang cedera.

Laga perdana kualifikasi Piala Dunia 2018 ini menjadi debut sekaligus legasi pelatih baru Italia, Giampiero Ventura.

Sebagai penerus Pelatih Antonio Conte, Giampiero Ventura memulai debut bersama Gli Azzurri dengan hasil buruk karenan dikalahkan Prancis 1-3 di laga persahabatan, pekan lalu.

Kini, Ventura memulai debut resmi di ajang kualifikasi Piala Dunia Zona Eropa Grup G di kandang Israel.

Ventura tak bisa lagi mengimpikan tim ideal. Selain Bonucci, Daniele De Rossi dan Riccardo Montolivo juga cedera.

Kalah toh bugar, performa De Rossi bersama AS Roma memburuk dan ia pun diganjar kartu merah pada laga play-off Liga Champions melawan Porto hingga Roma tersingkir.

Karena itu, Ventura kini akan mengandalkan gelandang milik Paris Saint-Germain, Marco Verratti yang akan berduet dengan Alessandro Florenzi.

Dalam laga persahabatan melawan Les Bleus pekan lalu, Florenzi diturunkan sebagai pemain pengganti.

Ventura sangat berharap Bonucci bisa pulih sehingga bisa diturunkan di laga pembuka. Namun, jika kondisinya tak memungkinkan, ia tak akan memaksa palang pintu tangguh milik Juventus itu diturunkan.

Bonucci menjadi pilar utama trio pertahanan Azzurri bersama Andrea Barzagli dan Giorgino Chiellini. Trio itu sangat ditakuti di ajang Euro 2016 yang lalu.

"Saya sangat tidak puas dengan performa Italia ketika dikalahkan Prancis. Saya baru lega tiga kemudian. Jadi, saya bisa fokus menghadapi Israel," kata Ventura.

Baca Selengkapnya Hanya di HARIAN SUPER BALL, Senin (5/9/2016)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini