News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Spanyol

Paco Jemez, Pelatih La Liga Ketiga yang Dipecat Musim Ini

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Paco Jemez

Laporan Wartawan SuperBall.id, Murtopo

TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Paco Jemez menjadi pelatih ketiga di Liga Spanyol yang dipecat dari pekerjaannya musim ini.

Seperti dilansir AFP, pelatih Granada itu didepak lantaran gagal meraih kemenangan di enam laga perdana La Liga musim ini.

"Granada FC telah memutuskan untuk menghentikan tugas Paco Jemez di tim," ujar pernyataan resmi klub, Rabu (28/9/2016).

"Setelah mempelajari secara terperinci situasi saat ini dan hasil yang kami dapat, keputusan untuk menyelesaikan kerjasama dengannya sudah bulat," ujarnya.

Kekalahan 1-3 atas Deportivo Alaves, Selasa (27/9/2016) lalu, makin membenamkan Granada ke dasar klasemen dengan hanya meraih dua poin dari enam laga yang telah mereka jalani.

Raihan poin tersebut sama seperti yang diraih tim promosi Osasuna yang menjadi juru kunci.

Sebelumnya Jemez menikmati kesuksesan selama empat musim menangani Rayo Vallecano dengan mempertahankan klub kecil asal Madrid tersebut tetap bermain di Liga Spanyol sebelum terdegradasi musim lalu.

Sementara pelatih yang sudah dipecat klubnya sebelumnya adalah Pako Ayestaran yang didepak Valencia dan Marcelino yang disingkirkan Villarreal.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini