News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

PON 2016

Rumput di Stadion GBLA Diyakini Sudah Pulih Sebelum Peparnas Digelar

Penulis: Teuku Muhammad Guci Syaifudin
Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

DITUTUP - Sejumlah pekerja menutup lapangan rumput dengan multiplek dan membuat panggung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), kawasan Gedebage, Kota Bandung, Kamis (25/8/2016). Pekerjaan tersebut sebagai persiapan jelang pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX 2016 Jabar yang akan berlangsung 17 September 2016. TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN

Laporan Wartawan Tribun Jabar Teuku Muh Guci S

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Ketua Bidang Pertandingan Panitia Besar (PB) PON XIX 2016, Yudha M Saputra, mengatakan pihak ketiga yang akan bertanggungjawab memulihkan kondisi rumput di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Menurutnya, pemulihan itu memang kewajiban pihak ketiga setelah ditunjuk PB PON untuk menyelenggarakan seremoni pembukaan dan penutupan PON.

“Pemulihan itu sepaket dengan pelaksanaan pembukaan dan penutupan,” kata Yudha kepada Tribun melalui sambungan telepon, Senin (3/10/2016).

Menurut Yudha, masyarakat tidak perlu khawatir dan risau terhadap kondisi rumput tersebut.

Ia menyebut, kondisi rumput lapangan yang luasnya sekitar tujuh ribu meter persegi itu hanya “tertidur” ketika digunakan seremoni.

Penutupan lapangan dengan tripleks itu, katanya, memang harus dilakukan untuk menjaga kondisi rumput.

“Jadi kata mereka (pihak ketiga) ini seperti pelaksanaan olimpiade di Brasil dan Korea Selatan, dalam satu bulan rumput itu ditidurkan, tapi akar di bawahnya tetap aktif dan tidak akan mati,” kata Yudha.

Pihak ketiga, kata dia, telah memiliki cara khusus untuk mengembalikan kondisi rumput seperti sedia kala.

“Nanti kalau sudah selesa dibuka kembali ada obat tertentu yang disiapkan dan disemprotkan. Setelah disiram air setiap hari akan tumbuh kembali. Itu menurut mereka,” katanya.

Ditanya sampai kapan pemulihan dilakukan, Yudha mengaku tidak bisa memastikannya.

Namun ia meyakini jika kondisi lapangan tersebut sudah dalam kondisi normal sebelum Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) berlangsung.

Sebab Stadion GBLA merupakan salah satu venue dalam ajang Peparnas itu.

“Jadi semua cabang olahraga atletik akan dipusatkan di GBLA karena memenuhi persyaratan. Memang pelaksanaan peparnas ini dipusatkan di Kota Bandung untuk memudahkan atlet. Sebab atlet peparnas bisa turun di cabang olahraga yang berbeda,” kata Yudha.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini