Laporan Wartawan SuperBall.id, Aulli Reza Atmam
TRIBUNNEWS.COM, LEICESTER - Mantan penggawa Chelsea, Deco Souza, berpendapat Manchester United (MU) saat ini sedang dinanti publik untuk menampilkan hal yang positif.
Disebut Deco, ekspektasi tinggi ada di pundak MU yang kini berada di bawah kepelatihan Jose Mouriho.
Sejak pensiunnya kepelatihan Sir Alex Ferguson pada 2013 lalu, performa MU kerap tidak stabil meski sudah tiga kali berganti pelatih.
"Ekspektasi yang ada sungguh tinggi dan MU telah banyak berinvestasi, semuanya sedang menanti sesuatu baik dari MU," ujar Deco seperti dikutip SuperBall.id dari 90min, Jumat (7/10/2016).
Deco pun optimis Mourinho mampu membawa MU menjadi juara Liga Inggris.
"Dari sudut pandang saya, saya berharap Mourinho bisa menjuarai Liga Inggris bersama MU seperti saat dia melatih Chelsea," pungkasnya.
Saat masih melatih Chelsea, Mourinho meraih gelar juara tiga kali, yaitu pada musim 2004–05, 2005–06, dan 2014–15.