Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kinerja gelandang asal Korea Selatan Hong Soon Hak di Persija Jakarta mendapat ancungan jempol dari presiden klub tersebut, Ferry Paulus.
Bahkan, pria asal Manado, Sulawesi Utara, itu ingin memperpanjang kontrak Soon Hak musim depan.
Kompetisi Indonesia Soccer Championship A 2016 dua bulan lagi akan segera berakhir.
Hal itu yang membuat klub mengevaluasi para pemainnya, terutama pemain asing.
Di mata Ferry, lini tengah Persija sejak kehadiran Soon Hak sangat stabil, atau bisa dikatakan kuat.
Selain sukses menahan gempuran pemain lawan, Soon Hak juga memiliki kelebihan di eksekusi bola mati.
"Soon Hak pemain yang bagus dan tetap stabil, kami berencana untuk memperpanjang kontraknya tahun depan," ucap Ferry Paulus saat ditemui di Rawamangun.
Meskipun Soon Hak sudah berumur 36 tahun, Ferry tetap memandang mantan pemain Timnas Korea Selatan itu seakan tetap konsisten walaupun sudah tidak lagi muda.
Terkait harga, pria asal penguasaha itu memastikan Soon Hak merupakan salah satu pemain asing paling mahal saat ini di Indonesia.
Persija pun siap untuk membayar tenaganya walaupun mahal.
Sebab, sampai saat ini proses tunggakan gaji tidak tercium di kubu Macan Kemayoran.