News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Soccer Star

Popularitas Irfan Bachdim Kalahkan Wesley Sneijder dan Van Der Vaart

Editor: Husein Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Penyerang Indonesia yang berkiprah di Consadole Sapporo Irfan Bachdim

Laporan Wartawan SuperBall.id, Muhammad Robbani

TRIBUNNEWS.COM - Media online Belanda yang beralamat di rtvnh.nl bingung melihat popularitas pemain Indonesia berdarah Belanda, Irfan Bachdim.

Laman itu menyoroti banyaknya pengikut Irfan di Twitter yang mencapai 4,8 juta dan hampir menyentuh 5 juta.

Jumlah pengikut sebanyak itu mengalahkan pemain-pemain populer dari Belanda seperti Wesley Sneijder dan Rafael van der Vaart atau seorang Disc Jockey (DJ) terkenal yakni DJ Tiesto.

Kemudian mereka mencoba menelusuri profil Bachdim yang memulai masa kariernya di Belanda bersama akademi Ajax, FC Utrecht, dan HFC Haarlem.

Pernikahannya dengan model Jennifer Bachdim membuat namanya makin melambung sebagai publik figur di Indonesia menurut mereka.

Kepindahannya ke Jepang dengan bermain untuk Consadole Sapporo disinyalir menambah tingkat popularitas Bachdim.

Mereka menyebut Irfan sebagai Dutchman with the most Twitter followers atau orang Belanda dengan pengikut paling banyak di Twitter.

Irfan Bachdim dilahirkan di Amsterdam, Belanda, 28 tahun lalu.

Ayahnya adalah mantan pesepak bola Indonesia keturunan Arab-Indonesia bernama Noval Bachdim.

Ibunya dari Belanda bernama Hester van Dijk. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini