News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Vincenzo Montella Minta Anak Asuhnya Hentikan Euforia

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Harian Super Ball edisi Selasa (25/10/2016) halaman 13

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, meminta anak asuhnya menghentikan euforia kemenangan atas jawara bertahan Juventus.

Montella meminta Carlos Bacca dkk fokus menghadapi tuan rumah Genoa, dini hari nanti.

Manuel Locatelli mengatrol spirit Rossoneri setelah menjebol gawang Nyonya Tua dalam laga match day ke-9 di San Siro, akhir pekan lalu.

"Kemenangan ini sangat penting. Sangat penting. Tapi jangan sampai jadi euforia berlebihan," kata Pelatih Milan, Vincenzo Montella, dalam laman resmi Rossoneri alias Si Merah Hitam, julukan AC Milan.

Montella mengakui bahwa kepercayaan diri Carlos Bacca dkk terangkat setelah kemenangan ini.

Bulan lalu, Juve juga tumbang di stadion yang sama oleh Inter Milan dengan skor 2-1. So, kemenangan Rossoneri kali ini bisa menutup kemenangan Inter yang kini terpuruk.

"Terlalu dini untuk bilang bahwa kemenangan atas Juventus menjadi titik balik Milan. Kita masih harus terus berbenah. Perjalanan masih jauh," kata Montella.

Bertandang ke kandang Genoa pada match day ke-10 dini hari nanti akan menjadi ujian apakah kemenangan atas Juve benar-benar didasari soliditas tim.

Apalagi pemain yang menjadi bintang masih tergolong yakni Locatelli (18 tahun) dan Gianluigi Donnarumma (17 tahun).

"Juve sudah jadi masa lalu. Saat ini kita harus menghadapi Genoa. Cukup sehari saja menikmati kemenangan," tegas Montella.

Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Selasa (25/10/2016)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini