Laporan Wartawan SuperBall.id, Muhammad Robbani
TRIBUNNEWS.COM - Pelatih Liverpool Juergen Klopp masih teguh mempertahankan pendiriannya untuk tidak memainkan Mamadou Sakho.
Di laga Piala Liga melawan Tottenham Hotspur, Rabu (26/10/2016), Sakho tak dimainkan Klopp meski Liverpool memainkan banyak pemain pelapis di laga itu.
Pemain-pemain seperti Ragnar Klavan, Albero Moreno, Kevin Stewart, Marko Grujic, Oviemuno Ejaria, atau Trent Arnold dimainkan di laga itu.
Namun Klopp masih bersikeras tidak memainkan Sakho dan lebih memilih Lucas Leiva dimainkan sebagai bek tengah.
Seorang jurnalis asal Prancis yang menghadiri sesi konferensi pers mengajukan pertanyaan ke Klopp soal Sakho sebelum laga.
"Saya harap kamu tidak datang jauh-jauh kesini hanya untuk menanyakan hal itu," ungkap Klopp, dikutip SuperBall.id dari This is Anfield, Rabu (26/10/2016).
"Karena jawabannya sudah berkali-kali saya sebutkan, kamu bisa membacanya lagi di koran," tambahnya.
Klopp mengaku dirinya sudah membicarakan masalah ini dengan Sakho langsung.
"Jadi kita tak perlu lagi membicarakan hal seperti ini," mintanya.
Di laga itu The Reds berhasil mengalahkan Tottenham dengan hasil akhir 2-1 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Anfield. (*)