TRIBUNNEWS.COM, HANOI - Pelatih Timnas Vietnam, Nguyen Huu Thang, memastikan timnya akan bermain mati-matian dalam laga uji coba melawan Indonesia.
Huu Thang menyebut pertandingan uji coba itu sangat penting karena waktu dimulainya Piala AFF sudah semakkin dekat.
"Piala AFF hanya 12 hari lagi, jadi kami tidak punya waktu untuk uji coba lagi," kata Huu Thang, Selasa(8/11/2016).
"Kami akan bermain seperti permainan di turnamen sebenarnya," sambungmnya.
Vietnam akan menjamu Indonesia di Hanoi pada pada Selasa (8/11/2016).
Dalam pertemuan kedua tim sebelumnya, Indonesia dan Vietnam bermain imbang 2-2 pada Oktober 2016.
Huu Thang menambhakan, pemainnya akan tampil menyarang habis-habisan dalam laga nanti.
Dia berharap pasukannya tak mengulang kesalahan saat melawan Indonesa di Yogyakarta.
"Saya menetapkan tujuan yang sangat jelas, para pemain harus benar-benar menguasai," ujar Huu Tang.
"Mereka akan mengatur laju pertandingan, bermain umpan pendek dan menguasai bola secara efektif," sambungnya.
Dalam Piala AFF nanti, Indonesia berada di Grup A bersama Filipina, Thailand, dan Singapura.
Sedangkan Vietnam menempati Grup A bersama Myanmar, Malaysia, Kamboja.