News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Indonesia Soccer Championship

Persib Siapkan Samsul Arif dan Tantan Menyusul Cederanya van Dijk

Editor: Husein Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Persib Bandung Samsul Arif mempertahankan penguasaan bola dari kawalan pemain PS TNI dalam laga lanjutan turnamen Piala Bhayangkara di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Kamis (24/3/2016).

TRIBUNNEWS, BANDUNG - Top skor sementara Persib, Sergio van Dijk, masih tanda tanya untuk diturunkan gara-gara ada masalah pada otot paha.

Jika penyerang berdarah Belanda itu absen, Djadjang punya opsi untuk memainkan Samsul Arif, Tantan, atau Yandi Sofyan.

Namun, ia berharap itu tak menghalangi timnya untuk meraih kemenangan tandang pertama selama putaran kedua atau yang ketika sepanjang gelaran ISC.

"Semoga kami bisa seperti ketika lawan Perseru, menang tanpa dua pemain inti (Vladimir Vujovic dan Diogo Ferreira)," katanya.

Kubu tuan rumah sedang dalam suasana positif. Dari empat laga kandang terakhir, Barito Putera memenangi tiga partai ketika menjamu Persela Lamongan, PS TNI, dan Pusamania Borneo FC (PBFC). Ketiga pertandingan itu ditutup dengan skor indentik, 1-0.

Hanya Arema Cronus yang mampu menekuk tuan rumah di Stadion 17 Mei. Itu pun dengan skor tipis 1-0. Empat laga itu cukup melukiskan betapa sulitnya tim-tim tamu, termasuk tim selevel Arema, membobol gawang Laskar Antasari di Banjarmasin.

Wajar saat pelatih Laskar Antasari, Yunan Helmi, menilai timnya sedang dinaungi aura positif.

"Tim ini mulai percaya diri. Ini sangat positif dan kami ingin pertahankan itu di semua laga sisa, baik kandang maupun tandang," katanya seperti dikutip dari Persib.co.id.

Menurutnya, skuatnya punya motivasi berlipat menyambut skuat asuhan Djanur.

"Persib tim besar dan sangat bagus. Laga ini sangat dinanti pemain dan bartman (suporter Barito)," ujarnya. Dia berencana untuk merotasi pemainnya untuk mengantisipasi kelelahan akibat jadwal padat.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini