News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala AFF 2016

Kapten Vietnam Putuskan Pensiun

Editor: Husein Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Lê Công Vinh

Laporan Wartawan SuperBall.id, Aulli Reza Atmam

TRIBUNNEWS.COM - Laga leg kedua semifinal Piala AFF 2016 melawan Indonesia pada Rabu (7/12/2016) menjadi akhir dari karier kapten Vietnam, Le Cong Vinh di timnas.

Ving mengumumkan pensiun melalui akun Facebooknya pada Kamis (8/12/2016) dini hari WIB.

Dalam pengumuman pensiunnya itu, Vinh mengucapkan terima kasih kepada para suporter yang telah mendukungnya.

"Terima kasih kepada sepak bola yang telah memberi saya rasa emosional yang kuat di masa kecil saya," tulis Vinh dalam pengumuman itu.

"Terima kasih untuk semua suporter yang selalu ada di sisi saya untuk berbagi, bahkan saat bekerja atau semuanya mengalami kegagalan, saya selalu berterimakasih kepada anda."

"Hari ini adalah hari di mana saya secara resmi mengucapkan perpisahan kepada karier sepak bola saya dari timnas untuk menuju klub."

Inilah waktunya untuk membiarkan diri anda beristirahat, terima kasih untuk semuanya," bebernya.

Sebelumnya, pemain yang baru berusia 30 tahun itu memang sudah mengisyaratkan Piala AFF 2016 dapat menjadi ajang terakhirnya bersama timnas Vietnam.

Ving telah bermain di timnas Vietnam level senior sejak tahun 2004 lalu.

Hingga saat ini, telah 85 penampilan dan 51 gol ditorehkannya bersama tim berjuluk The Golden Stars itu.

Dalam laga leg kedua semifinal AFF 2016 itu sendiri, Vietnam dan Indonesia bermain imbang 2-2.

Hasil itu membuat Vietnam tersingkir karena di leg pertama Indonesia berhasil menang 2-1. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini