News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Empat Tim Serius Persiapanya untuk Women’s Invitational Tournament Bengawan Cup II 2016

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Klub Garda Siliwangi Sukabumi

TRIBUNNEWS.COM, CIANJUR - Setelah melewati persiapan panjang di internal tim, masing-masing peserta Women’s Invitational Tournament Bengawan Cup II 2016 mulai matangkan permainan lewat beberapa uji coba.

Uji coba terakhir dijalankan Garda Siliwangi FC Sukabumi dengan menorehkan kemenangan tandang di markas Hardi Jaya FC di Stadion Badak Putih, Cianjur, Senin (12/12), lewat kemenangan 4-1.

“Kami terus melakukan persiapan, jelang keberangkatan. Uji Coba terakhir terakhir di Cianjur. Masih ada beberapa hal yang harus diperbaiki,” ujar Dita Fatria, Manager Garda Siliwangi, kemarin.

Melibatkan empat kontestan, perserta Women’s Invitational Tournament Bengawan Cup II 2016 secara terpisah juga menjalani uji coba adalah Persijap Kartini Jepara.

Masih melakukan beberapa simulasi beberapa kerangka permainan, Persijap harus menerima kekalahan 1-2 dari Persibat Batang di Stadion Gelora Bumi Kartini, sehari sebelumnya.

Berbeda dengan kontestan baru di atas, juara bertahan Putri Mataram memutuskan lebih banyak persiapan di internal. Terlebih, beberapa pemain kunci, saat ini sedang di pinjam beberapa klub tampil di Piala Budhe Karwo 2016.

“Iya, kami siap. Minimal seminggu kami berlatih dua kali, dan untuk persiapan Bengawan Cup II 2016, intensitas latihan akan kami tingkatkan,” ujar Sri Hastuti, pelatih Putri Mataram, secara terpisah.

Sedang tuan rumah Putri Surakarta, yang musim lalu sukses memaksa tim senior Putri Mataram menutup laga lewat babak adu penalti, pekan terakhir coba digunakan untuk mengoptimalkan fisik dan stamina pemain.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini