News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Mourinho Halangi Kepergian Fellaini ke Inter atau AC Milan

Penulis: Fahdi Fahlevi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Manchester United Marouane Fellaini

TRIBUNNEWS.COM - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, dikabarkan menahan pemainnya, Marouane Fellaini, untuk hengkang.

Menurut Sky Sports, Mourinho menahan Fellaini untuk hengkang pada bursa transfer Januari.

Padahal Fellaini sempat hampir pasti pindah ke klub Italia, AC Milan atau Inter Milan.

Kabar kepindahan Fellaini dari Manchester United semakin menguat setelah dirinya menyambangi Kota Milan, Italia, Senin (20/12/2016).

Fellaini dan saudara kembarnya, Mansour, tertangkap tangan oleh jurnalis setempat berada di Milan.

Fellaini memang dikabarkan akan pindah dari Manchester United setelah mendapat kritikan keras dari suporter klub tersebut.

Penyebab kritikan suporter setelah pemain asal Belgia tersebut tampil buruk saat membela Manchester United menghadapi mantan klubnya Everton.

Fellaini membuat kesalahan, sehingga Everton mampu mendapatkan penalti. Akibatnya Manchester United gagal meraih kemenangan di kandang Everton, Stadion Goodison Park.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini