News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Spanyol

Morales Perintahkan Osasuna Petik Tiga Poin di Laga Kontra Valencia

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Harian Super Ball edisi Senin (9/1/2017) halaman 14

TRIBUNNEWS.COM - Musim La Liga Spanyol 2016-2017 merupakan musim nestapa bagi Osasuna.

Hingga mengawali paruh kedua La Liga musim ini, tim berjuluk Los Rojillos tersebut masih terdampar di dasar klasemen.

Osasuna berada di zona degradasi atau berada di peringkat ke-20 klasemen sementara La Liga dengan tujuh poin.

Sebab itu, Roberto Torres Morales memerintahkan pemain Osasuna untuk memetik tiga angka saat menjamu Valencia di pekan ke-17 La Liga musim ini di Estadio El Sadar, Pamplona, Selasa (10/1/2017), dini hari WIB.

"Lupakan kesalahan-kesalahan yang terjadi di tahun 2016. Kami tahu apa yang harus kami lakukan ke depan. Terkadang kami tidak tampil all out. Tahun 2017 ini kami harus melakukan yang terbaik," kata kapten Osasuna tersebut.

Menurut Torres, sesuai dengan perintah pelatih Osasuna yang baru, Petar Vasiljevic, maka ia meminta pemain Osasuna untuk menekan pertahanan Valencia sejak awal pertandingan. Sebab itu, perintah tersebut harus dijalankan dengan penuh kekompakan dan kedisplinan.

"Pelatih menginginkan kami melakukan serangan mematikan dengan cepat di awal pertandingan. Lima hingga 10 menit target kami harus mencetak gol. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan kepercayaan diri pemain," ujar pemain berusia 24 tahun itu.

Torres membukukan empat gol dari 14 pertandingan yang dijalaninya di La Liga. Torres pun bertekad menambah gol dan memenangkan timnya untuk mengangkat Osasuna dari zona degradasi.

Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Senin (9/1/2017)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini