News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Inggris

Putra Pemilik Hull City Salahkan Suporter

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Hull City

TRIBUNNEWS.COM - Bukan rahasia lagi di Inggris, Assem Allam, pemilik Hull City, ingin menjual klub berjulukan Harimau itu sejak dua musim lalu.

Sayangnya, tidak ada yang tertarik membelinya.

Ehab Allam, putra Assem Allam, yang juga wakil presiden Hull City, menyalahkan para suporter Hull, yang membuat klub itu tidak kunjung laku.

"Klub ini menjadi tidak menarik di pasaran, karena peminat potensial mengurungkan niatnya, setelah melihat protes para suporter," kata Ehab Allam, yang dilansir Daily Mail.

Memang, sudah menjadi rahasia umum, hubungan keluarga Allam dengan suporter Hull tidak harmonis.

Masalahnya, investor yang berniat membeli klub sepak bola, selalu menanyakan soal itu kepada keluarga Allam.

"'Ada masalah apa dengan fan? Apakah mereka tidak menyukai pemilik dari negara lain?'," kata Ehab menirukan pertanyaan para calon pembeli.

Keluarga Allam sudah lama ingin menjual klub ini, karena klub tak kunjung memberikan profit seperti yang mereka harapkan.

Sementara suporter Hull kerap memrotes kluarga keturunan Mesir ini, karena kerap memboikot belanja pemain yang ingin dilakukan pelatih.

Berita Ini Juga Dimuat di KORAN SUPER BALL, Rabu (19/1/2017)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini