News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Liga Inggris

Masuk Final, Carrick Tetap Kecewa Tak Bisa Pertahankan Rekor Tak Terkalahkan

AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Gelandang Manchester United, Michael Carrick (kiri) disambut Ashley Young usai mencetak gol ke gawang Northampton.

Laporan Wartawan SuperBall.id, Muhammad Robbani

TRIBUNNEWS.COM, MANCHESTER - Pemain Manchester UnitedMichael Carrick kecewa timnya dikalahkan Hull City di semifinal leg kedua Piala Liga, Jumat (27/1/2017).

Carrick dkk kalah 1-2 namun ia tetap mampu mengantar mereka lolos ke final karena menang 2-0 di leg pertama dan unggul agregat dengan skor 3-2.

Di final mereka akan menghadapi Southampton yang menang meyakinkan melawan Liverpool dengan agregat 2-0.

"Saya tak akan mengatakan bahwa kami senang (lolos ke final), kami kecewa dengan cara bermain yang diperagakan tim," ungkap Carrick, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari FourFourTwo, Jumat (27/1/2017).

"Hasil ini membuat perasaan yang aneh, kami sangat ingin menang untuk menjaga tren tim namun kenyataannya kami sama sekali tak bermain baik," tambahnya.

Kekalahan itu sekaligus memutuskan rekor tak terkalahkan Setan Merah di 17 laga terakhir di semua ajang.

Meski begitu, mantan pemain Tottenham Hotspur itu tetap mensyukuri keberhasilan timnya melaju ke final.

"Kami benci kekalahan namun kami tetap berhasil lolos ke final dan sudah tak sabar untuk menanti pertandingan itu," jelasnya.

Laga final akan diselenggarakan di Stadion Wembley, Minggu (26/2/2017) pukul 16.30 waktu setempat. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini