TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Co-chairman West Ham United, David Sullivan mengungkapkan bahwa Dimitri Payet tak berbicara dengan rekan-rekan setimnya selama delapan minggu terakhir sebelum dia pergi ke Olympique Marseille, Minggu kemarin.
Payet hengkang dengan bea transfer 25 juta pound.
Pemain Prancis itu memaksa pindah dan memutuskan tak mau bermain untuk West Ham sejak awal bulan lalu.
Awalnya, Sullivan menegaskan kalau mereka tak mau menjual Payet.
Namun melihat situasi di mana mereka tak mungkin mempertahankan, West Ham akhirnya mematok harga.
"Selama enam sampai delapan minggu terakhir dia tak berbicara dengan siapapun di tim," kata Sullivan.
"Dia makan di pojok ruangan dan mengisolasi diri dari siapapun, padahal sebelumnya dia suka bercerita bahkan menjabat tangan semuanya sebelum pertandingan."
"Apakah itu hanya taktik atau isi kepalanya memang sudah berubah, namun seluruh pemain menginginkannya pergi."
Sullivan menilai Marseille beruntung mendapatkannya dengan harga 25 juta pound setelah Payet merelakan gajinya di West Ham untuk Januari tak diambil.
Gaji Payet di West Ham sekitar 500 ribu pound.(*)