News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Super Indonesia

Pelatih Persib Bandung Puji Kinerja Lini Belakang Timnya Usai Kalahkan PSM Makassar 1-0

Penulis: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

BEREBUT BOLA- Striker Persib Bandung Sergio van Dijk berebut bola dengan pemain PSM Makassar di laga perdana Piala Presiden di Si Jalak Harupat, Senin (6/2/2017).

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Persib Bandung menjungkalkan PSM Makassar 1-0 di partai pertama Grup 3 Piala Presiden 2017 di stadion Si Jalak Harupat, Senin malam.

Gol tunggal kemenangan Persib dipersembahkan bek Vladimir Vujovic di menit 60.

Pelatih Persib, Djadjang Nurdjaman memuji kiprah pasukannya di pertandingan ini.

Menurutnya, organisasi permainan Persib cukup bagus meski mereka hanya mendapatkan satu gol.

Secara khusus, dia memuji performa lini belakang Maung Bandung.

"Saya acungi jempol karena secara organisasi anak-anak kelihatan, di belakang tidak ada pemain (lawan) yang lepas semua under control," kata Djadjang seperti dilansir dari Simamaung.

Di pertandingan ini, Djadjang menurunkan quartet Supardi Nasir, Vladimir Vujovic, Ahmad Jufriyanto dan Tony Sucipto di lini belakang.

"Ini awal yang bagus walau menang tipis. Hasil ini patut disyukuri, selamat kepada pemain yang sudah kerja maksimal," kata dia.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini