Laporan Wartawan SuperBall.id, Imadudin Robani Adam
TRIBUNNEWS.COM, ISTANBUL - Mantan bintang Arsenal Lukas Podolski ternyata memiliki keterampilan lain selain sebagai pesepak bola.
Podolski memamerkan bakat memasaknya di salah satu restoran kebab di Turki seperti dikutip dari 90min.in.
Sebelumnya Podolski sedang makan dengan teman-temannya namun dia dipaksa oleh pemilik restoran untuk memasak makanannya sendiri.
Podolski sebelumnya telah belajar keterampilan memasak ini selama di Turki.
Podolski mengunggah foto saat dirinya sedang memasak dengan judul, "suatu sore di kotaku Turki Cologne,"
Podolski menambahkan frase Turki untuk beberapa teknik memasak otentiknya dan ketika ditanya bagaimana masakannya, Podolski menjawab, "Cok Guezel!," artinya sangat baik.
Sebelumnya pria kelahiran Polandia itu meninggalkan Arsenal pada musim panas 2015 setelah frustrasi karena kurangnya waktu bermain di klub London Utara tersebut.
Kemudian Podolski dipinjamkan ke Inter Milan sebelum hengkang ke Turki.
16 gol dari 36 laga dan beberapa keterampilan masak membuat Podolski bisa bangga saat ini.(*)