News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Super Indonesia

Persela Lamongan Tanpa Ivan Carlos, Bek Persib Bandung: Masih Ada Samsul Arif

Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Samsul Arif - Persela

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Gelandang Persib Bandung, Achmad Jufriyanto tak mau meremehkan lini depan Persela Lamongan.

Meskipun dalam bentrok kedua tim, Jumat (17/2/2017) nanti, Persela tak akan diperkuat ujung tombaknya, Ivan Carlos Franca Coelho.

Pemain berdarah Brasil itu terakumulasi kartu kuning. Kendati begitu tim besutan Herry Kiswanto itu masih bisa menaruh harapan kepada striker gesit, Samsul Arif yang masih melakukan proses penyembuhan cedera kaki.

"Itu tidak akan memengaruhi kekuatan mereka, masih ada pemain bagus seperti Samsul Arif," kata pemain yang akrab disapa Jupe itu di Mes Persib, Kota Bandung, Rabu (15/2/2017).

Selain itu, Laskar Joko Tingkir memiliki dua pemain muda yang tampil impresif saat melakoni laga melawan Persiba Balikpapan, Minggu (12/2/2017) lalu.

Mereka adalah Saddil Ramdani dan Nur Hardianto yang menjadi kunci kemenangan perdana Persela dalam ajang pramusim tersebut.

Persela pun diprediksi bakal tampil ngotot untuk menundukkan tuan rumah, pasalnya,  kemenangan dari Persib akan mengukuhkan Persela sebagai juara grup C.

Tentu saja, Jupe tak akan membiarkan ambisi dari Persela terwujud.

 Sedianya, langkah Maung Bandung semakin ringan untuk menjadi juara grup. Hasil imbang dari  Laskar Joko Tingkir akan membawa Persib menjadi juara grup.

"Saya berharap kami bisa mempertahankan gaya permainan kami seperti pertandingan sebelumnya," kata pemain asal Tangerang itu.(dam/tribun jabar)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini