News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Super Indonesia

Lawan Persiba Balikpapan, PSM Makassar Cari Starter untuk Liga 1

Penulis: Teuku Muhammad Guci Syaifudin
Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Kapten Persela Lamongan, Eka Ramdani (biru) mencoba lepas dari kawalan pemain PSM Makassar.

Laporan Wartawan Tribun Jabar Teuku Muh Guci S

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG – PSM Makassar menghadapi Persiba Balikpapan pada laga terakhir fase Grup 3 Piala Presiden 2017 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (17/2/2017).

Kemenangan menjadi incaran tim yang diarsiteki Rene Alberts itu.

“Kami datang untuk ketiga kalinya ke Bandung untuk menghadapi Persiba Balikpapan,"

"Kami ingin mendapatkan tiga poin di laga terakhir ini," kata asisten pelatih PSM Herman Kadiaman di Hotel Topaz, Kota Bandung, Kamis (16/2/2017).

Herman mengaku, 18 pemain PSM dibawa dari Makassar ke Kabupaten Bandung untuk menghadapi Persiba.

Seluruh pemain yang dibawanya itu merupakan rangkuman pemain yang berlaga pada laga pertama dan kedua Piala Presiden 2017. 

“Ini sudah campuran dari hasil dua laga yang lalu. Untuk laga ketiga kami merangkum dua itu untuk disatukan menghadapi Persiba nanti,” kata Herman.

Herman menilai, Persiba merupakan tim yang solid sehingga timnya harus menurunkan campuran pemain pada laga perdana dan kedua.

Selain itu, kata dia, laga terakhir itu sebagai ajang pembuktian para pemainnya untuk masuk line up PSM untuk Liga 1.

“Uji coba ini juga untuk merangkum menghadapi kompetisi yang akan datang. Jadi para pemain harus menghadapi Persiba sebaik mungkin unutk bisa masuk lineup untuk kompetisi yang akan datang,” kata Herman. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini