TRIBUNNEWS.COM, GIANYAR - Bali United harus menelan kekalahan dari Barito Putera dalam pertandingan terakhirnya di fase penyisihan Grup 4 Piala Presiden 2017, Sabtu (18/2/2017),
Bermain di hadapan publiknya sendiri di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, tim berjuluk Serdadu Tridatu itu kalah dengan skor tipis 1-2.
Di awal pertandingan, kedua tim saling berbalas serangan namun Barito lebih memegang kendali permainan.
Barito juga berhasil membuka keunggulan pada menit ke-33 lewat gol Nazarul Fahmi.
Nazarul mencetak gol dengan memanfaatkan umpan matang dari Rizky Pora.
Delapan menit berselang, Bali United menyamakan kedudukan menjadi 1-1 melalui gol Ahn Byung Keon.
Gol Ahn tercipta melalui sundulan kepalanya yang menyambut bola sepak pojok Yabes Roni.
Hingga turun minum, kedudukan 1-1 tidak berubah.
Aksi saling serang kembali tersaji di babak kedua.
Hingga menit ke-90, kedua tim mampu menciptakan beberapa peluang namun belum berhasil dikonversi menjadi gol.
Gol baru kembali tercipta secara dramatis dengan dicetak pada injury time.
Aaron Da Silva sukses meneruskan bola tendangan bebas dari Pora ke gawang Bali United.
Dengan hasil itu, Barito membuka asa untuk lolos ke fase delapan besar.
Kepastian mengenai lolos atau tidaknya Barito akan dipengaruhi oleh hasil pertandingan antara Sriwijaya FC melawan Pusamania Borneo FC.
Saat ini, Barito dan Sriwijaya sama-sama mengoleksi empat poin.