Liga Champions

FC Porto vs Juventus: Leonardo Bonucci Absen kata Massimiliano Allegri

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Leonardo Bonucci
Leonardo Bonucci

TRIBUNNEWS.COM, TURIN - Nama Leonardo Bonucci tidak akan masuk ke daftar skuat Juventus saat berhadapan dengan FC Porto dalam laga leg pertama fase 16 besar Liga Champions pada Kamis (23/2/2017) dini hari WIB.

Akan absennya Allegri telah dikonfirmasi oleh pelatih Massimiliano Allegri.

Allegri mengatakan, keputusan untuk tidak membawa Bonucci ke markas Porto dibuat setelah dikonsultasikan kepada jajaran petinggi tim.

"Bonucci tidak akan ada di skuat besok malam (malam ini). Setelah berkonsultasi dengan jajaran petinggi, saya memutuskan meninggalkannya demi kebaikan klub, suporter, dan tim," ungkap Massimiliano Allegri.

Keputusan itu diambil Allegri setelah sebelumnya keduanya terlibat perselisihan dalam laga kontra Palermo pada Sabtu (18/2/2017).

Hal itu dikarenakan, Bonucci memprotes keputusan Allegri untuk mengganti beberapa pemainnya di babak kedua.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini