TRIBUNNEWS.COM - Cemooh bagi Leicester City tidak hanya diutarakan para pengamat sepak bola di televisi.
Jagat dunia maya juga riuh dengan cuitan dan meme, yang mencerca Jamie Vardy dan kawan-kawan, setelah kemenangan Foxes atas Liverpool.
Mantan pemain Leicester, Gary Lineker pun ikut-ikutan berkicau di Twitter, menyindir mantan klubnya.
"Kemenangan yang hebat bagi Leicester. Menunggu kutipan, 'Kami melakukan ini untuk Claudio.' Saya benar-benar berharap mereka mengundangnya ke laga kandang, untuk mengucapkan perpisahan secara layak," tulis Lineker di media sosialnya.
Sebelumnya, mantan pemain gelandang ini sudah menggelontorkan serangkaian cuitan, selama pertandingan berlangsung.
Bahkan ada satu kicauannya khusus menyindir Craig Shakespeare, pelatih pengganti Leicester saat ini.
Uniknya, dalam kicauan itu, Lineker mengutip dialog dari drama komedi karya William Shakespeare, yang berjudul Much Ado About Nothing.
Soalnya, salah satu karakter dalam drama itu bernama Claudio, dan dialog Claudio itu yang dikutip Lineker.
Bisa jadi, Lineker memang memiliki motif khusus mengutip dari drama itu, sebab karya itu memang berkisah tentang pengkhianatan dan upaya menghancurkan nama baik seseorang.
Mantan pemain Chelsea, Chris Sutton, juga menggunakan twitter untuk menyindir Craig Shakespeare.
Sama seperti Lineker, dia juga menggunakan karya William Shakespeare untuk sindiran itu.
Hanya saja, dia mengutip dialog dari Hamlet, drama yang berkisah tentang tragedi.
"Shakespeare! To be or not tobe, that is the question... Tidak yakin dia merasa terusik dengan tragedi Ranieri... Mungkin saya salah," tulis Sutton.
Craig Shakespeare memang menjadi salah satu pihak yang menerima banyak sindiran, sebab dia diberitakan juga terlibat dalam upaya pemecatan Claudiao Ranieri, mantan pelatih Leicester.
Berita Ini Juga Dimuat di KORAN SUPER BALL, Rabu (1/3/2017)