TRIBUNNEWS.COM, ALKMAAR - Sebagian besar netizen yakin Stefano Lilipaly akan mencetak gol ke gawang AZ Alkmaar.
Klub yang diperkuat Lilipaly, SC Cambuur, akan meladeni AZ Alkmaar dalam semifinal Piala Belanda (KNVB Beker), Jumat (3/3/2017) pukul 02.45 WIB, di AFAS Stadion, Alkmaar.
68% memilih opsi Lilipaly mencetak gol dan Cambuur lolos ke final.
Sebanyak 19% netizen berpendapat Lilipaly tak mencetak gol, tapi Cambuur lolos ke final.
Hanya 3% netizen yang yakin Lilipaly cetak gol, tapi Cambuur tak lolos.
Stefano Lilipaly sudah tak sabar melakoni semifinal Piala Belanda (KNVB Beker).
Bersama klubnya, SC Cambuur, Lilipaly akan bertandang ke markas AZ Alkmaar di AFAS Stadion, Alkmaar, Jumat (3/3/2017) pukul 02.45 WIB.
Saat ini, AZ merupakan klub divisi utama Liga Belanda (Eredivisie), sedangkan Cambuur klub divisi kedua (Eerste Divisie).
Bagi Cambuur, bisa tampil di semifinal Piala Belanda merupakan sejarah luar biasa.
Bagi tim berjuluk The Yellow-Blues itu, lolos ke semifinal Piala Belanda merupakan yang pertama kali dalam sejarahnya.