News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Piala Presiden 2017

Semen Padang Menang atas Arema FC Berkat Gol Marcel Sacramento

Editor: Toni Bramantoro
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Marcel Sacramento

TRIBUNNEWS.COM, PADANG - Semen Padang berhasil memetik kemenangan di leg pertama semifinal Piala Presiden 2017.

Menghadapi Arema Cronus di Stadion H Agus Salim, Kamis (2/3/2017), Kabau Sirah menang tipis dengan skor 1-0.

Tampil di hadapan pendukungnya sendiri Semen Padang coba mengambil inisiatif serangan.

Sejumlah peluang bisa dibuat anak asuh Nil Maizar pada laga terrsebut.

Arema sendiri tampil kurang meyakinkan dan beberapa kali gagal membangun serangan.

Sayangnya hingga babak pertama berakhir, gol yang ditunggu tidak juga tercipta.

Di babak kedua, Semen Padang terus menekan pertahanan Arema FC yang di jaga Hanif Sjahbandi dkk.

Hasilnya gol tercipta saat laga memasuki menit ke-59.

Penyerang andalan Semen Padang, Marcel Sacramento yang berhasil mencetak gol lewat sepakan 12 pas.

Gol yang tercipta berhasil membuat laga tersebut semakin menarik.

Kedua tim saling jual beli serangan, namun hingga akhir laga skor 1-0 untuk keunggulan Semen Padang tetap bertahan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini