TRIBUNNEWS.COM - Penyerang West Ham United, Andy Carroll, bermesraan bersama tunangannya, Billi Mucklow di Gedung Royal Opera, London, Inggris.
Carroll mencium Mucklow saat menunggu pementasan dari kelompok teater asal Inggris, The Royal Ballet yang akan menampilan cerita cinta berjudul 'Sleeping Beauty'.
Carroll mencium mesra Mucklow sambil duduk di kursi penonton. Mucklow mengunggah foto ciuman dari sang kekasih di akun Instagram miliknya.
Malam itu Carroll mengenakan baju panjang motif kotak-kotak hitam dan merah. Dia juga memakai topi hitam. Sedangkan, Mucklow mengenakan gaun berwarna hitam.
Dailymail.co.uk mengabarkan bahwa sebelum menonton penampilan The Royal Ballet, Carroll dan Mucklow menikmati makan malam di restoran yang menyajikan masakan Jepang, Covent Garden.
Mucklow juga memasang foto di akun Instagramnya ketika Carroll memilih makanan dan menikmati segelas wine.
Malam itu, Carroll dan Mucklow tampak sangat bahagia. Keduanya tampak tersenyum menikmati malam indah nan mesra.
Pemain berusia 28 tahun tersebut memanfaatkan waktu luangnya untuk membuat 'kisah cinta' dengan Mucklow.
Sebelumnya, Carroll gagal memberikan kemenangan kepada West Ham saat menjamu Chelsea, Selasa (7/3/2017).
Kala itu, The Hammers, julukan West Ham, kalah 1-2 dari Chelsea. Di laga tersebut, hidung Carroll berdarah setelah terbentur kepala pemain Chelsea, Victor Moses.
Carroll menggunakan kencan bersama tunangannya tersebut untuk pemulihan cedera sekaligus untuk semakin merekatkan jalinan kasihnya dengan bintang televisi asal Inggris itu.
Carroll akan mulai berlatih untuk pertandingan berikutnya melawan AFC Bournemouth, Sabtu (11/3). Dia siap memberikan penampilan terbaik dan mencetak gol untuk timnya.
Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Jumat (10/3/2017)