News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Indonesia

Ini Regulasi untuk Liga 2

Editor: Ravianto
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Edy Rahmayadi

Laporan Wartawan SuperBall.id, Mochamad Hary Prasetya

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Operator kompetisi PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah memutuskan terkait apa saja regulasi untuk Liga 2.

Keputusan itu sesuai hasil pertemuan dengan perwakilan klub-klubLiga 2 di Kantor Makostrad, Gambir, Jakarta Pusat, Kamis (30/3/2017).

Ketua Umum (Ketum) PSSI, Edy Rahmayadi mengatakan tidak ada perubahan yang signifikan terkait regulasi di Liga 2.

Pembatasan usia pemain di atas 35 tahun juga sudah ditetapkan oleh PSSI.

"Untuk pemain yang berusia 35 tahun, setiap klub hanya boleh memiliki dua pemain. Ini sama seperti yang di Liga 1," kata Edy, Kamis (30/3/2017).

Selain pembatasan pemain dari usia 35 tahun, Edy menambahkan bahwa setiap klub juga hanya boleh memiliki pemain berusia 25 tahun sebanyak lima nama.

Para klub juga dipersilahkan untuk memainkan semuanya dalam satu pertandingan.

"Jadi para klub silahkan mencari pemain berusia muda untuk bermain," ucap Edy.

"Ini semua kita lakukan agar ada generasi dari kompetisi ini," sambungnya.

Edy juga menambahkan bahwa di Liga 2 hanya boleh melakukan tiga pergantian pemain.

Hal itu berbeda dengan Liga 1 yang boleh melakukan lima pergantian pemain di setiap pertandingan.

"Kalau di Liga 1 kan karena harus adanya pemain U-23 harus bermain 45 menit. Jadi kami putuskan untuk Liga 2 hanya tiga pergantiang pemain saja," ucap Edy. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini