News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga Indonesia

Kiper Persib Tak Permasalahkan Harus Hadapi PSM Usai Liburan

Editor: Husein Sanusi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Pemain Bhayangkara FC, Ilham Udin (kanan) berusaha melewati penjaga gawang Persib Bandung, M Natsir (tengah) dalam laga lanjuan Go-Jek Traveloka Liga 1 di Stadion Patriot, Bekasi, Minggu (4/6/2017) dalam laga tersebut Bhayangkara FC menang dengan skor 2-0. Super Ball/Feri Setiawan

Laporan wartawan Tribun Jabar - Wanti Puspa

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Waktu latihan yang singkat paskalibur lebaran, tidak membuat kondisi pemain Persib Bandung bermasalah.

Sesi latihan yang hanya dilaksanakan selama lima hari, mulai hari Jumat (30/6) hingga Selasa(4/7/2017), tetap membuat Tim Maung Bandung prima.

"Waktu latihan lima hari, kondisi tim bagus tidak ada masalah," ujar Kiper Tim Maung bandung M Deden Natsir kepada TribunJabar.co.id, usai melaksanakan sesi latihan akhir di Stadion Siliwangi Bandung, Selasa(4/7/2017) pukul 09.26 WIB.

Deden panggilan akrab M Deden Natsir, menjelaskan, meski diberikan waktu libur, pemain tetap berlatih di rumah.

"Meski libur kami dituntut untuk profesional, diberi PR oleh pelatih berlatih di rumah," ujar Deden Natsir.

Pada laga sore ini, Rabu (5/7) Deden dan pemain Persib lainnya bertekad untuk menang.

Persib Bandung akan menjamu PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA),Gedebage,Bandung. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini