TRIBUNNEWS.COM - Masa depan Kurt Zouma di Chelsea tampaknya suram, setelah terdengar kabar bahwa Antonio Conte akan meminjamkan pemain bek tengah ini.
Tiga klub Prancis konon sudah mengajukan proposal peminjaman
Hanya saja, Zouma tak ingin meninggalkan London pada musim 2017-2018, meski pun untuk itu dia harus bermain di klub lain.
"Target saya adalah tetap berada di Chelsea, karena musim besok kami memiliki banyak sekali pertandingan," katanya.
Baca: Lionel Messi di Barcelona Hingga 2021
Sebagaimana dilansir The Sun, Olympique de Marseille, Olympique Lyonnais, dan Nice adalah 3 klub Prancis yang ingin meminjam Zouma.
Sementara, Crystal Palace disebut sevbagai klub London yang ingin meminjam bek berpaspor Prancis itu.
Berita Ini Juga Dimuat di KORAN SUPER BALL, Kamis (6/7/2017)