News

Bisnis

Super Skor

Sport

Seleb

Lifestyle

Travel

Lifestyle

Tribunners

Video

Tribunners

Kilas Kementerian

Images

Liga 1

Persib Bandung Harus Kerja Keras Hadapi PS TNI

Editor: Dewi Pratiwi
AA

Text Sizes

Medium

Large

Larger

Harian Super Ball edisi Sabtu (5/8/2017) halaman 9

TRIBUNNEWS.COM - Pelatih caretaker Persib Bandung, Herrie Setyawan, mengingatkan anak asuhnya untuk tetap waspada pada laga melawan PS TNI di pekan ke-18 Liga 1.

Sebab, tim berjuluk The Army itu sulit dikalahkan.

Bentrok kedua tim dijadwalkan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (5/8/2017).

Menurut Herrie, PS TNI memiliki materi pemain dengan kualitas bagus. Terutama di sektor pertahanan yang sulit ditembus.

Mereka juga kedatangan bek asing dari Prancis, Franklin Clovis Anzite.

"Bagus ya diisi pemain asing dari belakang. Mereka cukup disiplin dan bagus. Kita harus kerja keras juga untuk membongkar pertahanan mereka. Evaluasinya, kita sudah antisipasi waktu kita lawan mereka di kandangnya. Meski berbeda lagi pemain asingnya," ujarnya.

Baca: Awal Baru PSG Bersama Neymar

Tak hanya itu, Herrie juga mewaspadai semangat juang Manahati Lestusen cs. Kata Herrie, mereka mempunyai kondisi fisik di atas rata-rata.

"Yang perlu diwaspadai itu disiplin dan semangat juang mereka, karena mereka selain pemain bola juga tentara punya fisik bagus," bebernya.

Menurut Herrie, pihaknya juga fokus memperbaiki motivasi pemain agar bisa tampil dengan performa terbaik.

Maklum, di laga ini Persib tak punya pilihan lain selain meraih kemenangan.

Hasil minor pada putaran pertama membuat skuad Maung Bandung harus segera bangkit.

Selain itu, mereka juga harus waspada akan kekuatan PS TNI. Pasalnya, pada pertemuan pertama, mereka sempat membuat keteteran Atep dan kawan-kawan.

"Motivasi pemain kami tingkatkan, segala treatment kami coba agar pemain bisa segera melupakan putaran pertama. Kami ingin bangkit," ujarnya.

Baca Selengkapnya Hanya di KORAN SUPER BALL, Sabtu (5/8/2017)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda

Berita Populer

Berita Terkini