Laporan Wartawan SuperBall.id, Muhammad Robbani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sriwijaya FC sukses membungkam tuan rumah Borneo FC di pekan ke-18 Liga 1 di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (5/8/2017).
Gol Alberto Goncalves satu menit jelang pertandingan berakhir sudah cukup buat Sriwijaya membawa pulang tiga poin ke Palembang.
Kemenangan itu mencatatkan nama Sriwijaya jadi klub pertama yang meraih tiga poin di kandang Borneo FC musim ini.
Di tujuh laga kandang sebelumnya, Borneo FC selalu berhasil meraih tiga poin kala bermain di Stadion Segiri.
Mereka sukses menjungkalkan tamu-tamunya seperti Persegres Gresik United, Semen Padang, Bhayangkara Fc, Barito Putera, Madura United, Mitra Kukar, dan Perseru Serui.
Uniknya, itu adalah semua kemenangan yang bisa diraih Pesut Etam selama putaran pertama.
Saat mainkan laga tandang, Borneo tak pernah mencatat kemenangan dengan hanya bisa meraih hasil imbang tiga kali dan kalah tujuh kali.
Itulah sebabnya manajemen memutuskan untuk mendepak pelatih Dragan Djukanovic yang dianggap tak bertaji kala memimpin pasukannya bermain di markas lawan.
Di tempat lain, Semen Padang sukses berpesta gol ke gawang Persegres Gresik United.
Semen Padang menang meyakinkan 4-1 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Haji Agus Salim, Padang.
Bermain di depan pendukungnya sendiri, Semen Padang tak mau menyia-nyiakannya untuk meraih kemenangan kedua dari enam pertandingan terakhir mereka.
Sebelumnya mereka hanya bisa meraih dua kali imbang, dua kali kalah, dan hanya sekali menang dalam lima pertandingan.
Hal itu membuat Semen Padang tertahan di peringkat 13 dengan total raihan 22 poin.