TRIBUNNEWS.COM, MADRID - Atletico Madrid dipaksa bermain imbang dengan skor kacamata saat bertandang ke markas Leganes pada laga pekan ketujuh Liga Spanyol, Minggu (1/10/2017) dini hari WIB.
Meski punya penyerang jempolan seperti Antoine Griezmann, Luciano Vietto, dan Fernando Torres, Atletico gagal membobol gawang Leganes yang dijaga oleh Ivan Cuellar.
Khusus Griezmann, ini adalah kali pertama dirinya gagal melepaskan satupun tembakan ke arah gawang lawan dari semua laga yang sudah ia jalani bersama Atletico musim ini di semua ajang.
Penyerang berkebangsaan Prancis ini gagal melewati hadangan jantung pertahanan Leganes yang digalang Mauro dos Santos dan Dimitris Siovas.
Musim ini Griezmann memang belum menemukan kembali sentuhan magisnya ketika berada di depan gawang.
Dari tujuh laga yang ia lakoni di semua ajang, Griezmann telah mencetak tiga gol.
Satu gol yang ia cetak kala menghadapi Chelsea di laga Liga Champions itupun hasil dari eksekusi tendangan penalti.
Meski demikian, saat ini Griezman masih menjadi top scorer sementara Atletico di semua ajang.
Bersama Angel Correa dan Yannick Carasco, mereka sama-sama mengoleksi tiga gol musim ini.