TRIBUNNEWS.COM - Craig Shakespeare resmi dipecat sebagai pelatih Leicester City setelah tim bermain imbang 1-1 dengan West Bromwich Albion di pekan ke-8 Liga Inggris.
Dilansir dari Daily Mail, Craig Shakespeare dipecat sebagai pelatih Leicester City, Selasa (17/10/2017), hanya empat bulan setelah dirinya diangkat sebagai pelatih tetap The Foxes.
Baca: Hasil Lengkap Liga Champions Rabu Dini Hari: Sevilla Keok, Real Madrid tak Memuaskan
Musim ini di bawah asuhan Craig Shakespeare, Leicester City tampil kurang baik.
Dalam delapan pertandingan yang telah dilalui The Foxes di Liga Inggris, mereka hanya mampu menang sekali.
Hasil tersebut membuat juara Liga Inggris musim 2015-2016 itu menempati peringkat ke-18 di klasemen.
Pertandingan melawan West Bromwich Albion di Stadion King Power yang berakhir 1-1 pada pekan ke-8, Senin (16/10/2017), menjadi laga penutup pelatih asal Inggris itu bersama The Foxes.
Baca: Real Madrid 1-1 Tottenham Hotspur: Penalti Cristiano Ronaldo Selamatkan Wajah Tuan Rumah
Craig Shakespeare resmi menjadi pelatih tetap Leicester City pada Juni 2017 dengan kontrak selama tiga tahun.
Sebelum dikontrak, Craig Shakespeare berstatus sebagai caretaker setelah menggantikan Claudio Ranieri yang dipecat pada 23 Februari 2017.
Pada saat masih berstatus caretaker, Craig Shakespeare justru mampu membawa Leicester City bangkit dari hasil buruk.
Bahkan pria berusia 53 tahun ini berhasil mencatatkan rekor meraih lima kemenangan di lima laga awalnya.
Baca: Video: Kecewa Prestasi Menurun, Ribuan Bobotoh Ini Demo Manajemen PT Persib Bandung Bermartabat
Karena performa menawan saat menjadi caretaker itulah Craig Shakespeare diangkat menjadi pelatih tetap di Leicester City.
Craig Shakespeare menjadi pelatih kedua yang dipecat di Liga Inggris musim ini setelah Frank de Boer yang didepak Crystal Palace pada 11 September. (*)
Berita ini sudah tayang di BolaSport.com dengan judul: Craig Shakespeare Resmi Dipecat Leicester City