Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos terancam tidak bisa memperkuat Real Madrid saat menghadapai APOEL Nicosia pada laga fase grup Liga Champions matchday ke-5 yang akan dihelat di GSP Stadium, Rabu (22/11/2017) dini hari WIB.
Perkiraan tersebut lantaran Sergio Ramos harus menepi terlebih dahulu karena mengalami patah hidung saat terkena terjangan pemain Atletico Madrid, Lucas Hernandes dalam laga lanjutan Liga Spanyol di Stadion Wanda Metropolitano, Minggu (19/11/2017) dini hari WIB.
Baca: Patah Hidung saat Kontra Atletico, Sergio Ramos: Saya akan Berdarah Seribu Kali untuk Jersey Ini
Volvería a sangrar una y mil veces más por este escudo y esta camiseta.
Gracias a todos por el cariño y apoyo. En nada, de vuelta.
I would bleed a thousand times for this badge and this shirt.
Thanks for your support. I'll be back in no time.#HalaMadrid pic.twitter.com/mCcNxoSfGV— Sergio Ramos (@SergioRamos) 19 November 2017
Nama Nacho Fernandez mempunyai kans besar untuk menggantikan Sergio Ramos.
Dikutip Tribunnews dari Transfermarkt, pemain asli binaan Akademi Real Madrid tersebut mempunyai posisi yang sama dengan kapten Real Madrid itu.
Pada pertemuan awal kontra APOEL Nicosia di Stadion Bernabeu di ajang Liga Champions musim ini, Nacho Fernandez tampil penuh saat berduet dengan Sergio Ramos di posisi bek tengah hingga membawa Real Madrid meraih kemenangan tiga gol tanpa balas.
Baca: Nonton Laga Timnas Indonesia, Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria Pilih Naik Commuter Line
Tak hanya itu, kala melakoni laga tandang ke markas Borussia Dortmund pada 26 September lalu, pemain berusia 27 tahun tersebut dipercaya Zinedine Zidane tampil penuh menggantikan posisi Marcelo.
Jika melihat dari data tersebut, maka pertandingan kontra APOEL Nicosia pada Liga Champions matchday ke-5, Nacho Fernandez bisa jadi pilihan utama lini belakang Real Madrid untuk menggantikan Sergio Ramos. (*)